TEKNOBGT
facebook messenger sceen sharing

Screen Sharing, Fitur Baru di Facebook Messenger Versi Mobile Resmi di Rilis

Facebook Messenger di versi mobil akhirnya kedatangan fitur terbaru yaitu Screen Sharing yang sebelumnya sudah lebih dulu hadir di versi dekstop.

Fitur Screen Sharing ini dapat memudahkan para pengguna facebook messenger di Android ataupun iOS untuk saling berbagi layar perangkatnya saat sedang melakukan video call, fitur ini bisa digunakan baik itu saat video call berdua saja ataupun group.

Dilansir dari website resmi Facebook, bahma mereka mengetahui banyak orang mencoba untuk terus terhubung dan dengan adanya fitur baru “Screen Sharing ini bisa mendekatkan mereka. Di fitur ini anda yang sedang menggunakan Facebook Messenger bisa melakukan berbagi layar yang beragam seperti situs online yang sedang dikunjungi ataupun mengakses galeri foto.

Pihak Facebook mengatakan bahwa fitur terbarunya ini juga sudah tersedia pada Rooms di Messenger. Namun ada perbedaan, khusus pengguna Rooms, ada fungsi yang akan ditambahkan seperti untuk mengontrol siapa saja yang dapat berbagi layar, ini cocok sekali bagi perusahaan-perusahaan kecil hingga keatas.

Facebook Messenger Umumkan Fitur Video Call Mirip Zoom

facebook messenger screen share

Facebook Sebelumnya pada akhir bulan April 2020 lalu secara resmi merilis Facebook Messenger dengan fitur mirip dengan Aplikasi Zoom. Upaya peningkatan layanan ini memang bisa menjadi solusi saat pandemi virus covid-19 menyebar hampir keseluruh dunia. Work Form Home saat ini menjadi solusi berbagai perusahaan untuk menghindari terjadinya penyebaran virus dan rapat online / meeting online menjadi solusinya saat ini.

Dikutip dari The Verge, Sabtu (25/4/2020), fitur baru ini diberi nama Messenger Rooms. Sesuai namanya, fitur ini memungkinkan pengguna Messenger untuk terhubung secara virtual dengan lebih banyak partisipan hingga 50 orang.

Facebook memungkinkan kreator mengatur apakah Rooms dapat diakses secara terbuka atau membatasi ke partisipan yang mendapat undangan. Kreator Rooms juga dapat menyingkirkan partisipan yang dianggap mengganggu.

Tidak hanya itu, perusahaan juga membuka kanal pelaporan untuk tindakan terlarang yang dilakukan di Rooms. Nantinya untuk mengakses fitur ini, kreator dapat mulai memulainya dari aplikasi Facebook atau Messenger.

Facebook Messenger Juga Akan Terhubung Dengan Whatsapp

Selain itu saat ini Facebook sedang berencana untuk mengintegrasikan Whatsapp ke berbagai aplikasi lainnya dan terutama pada facebook.

Rencana itupun sepertinya sudah mulai dijalankan, saat tim teknobgt.com mencoba membuat status di Whatsapp, maka status itu ternyata bisa langsung di posting juga ke akun facebook anda. Tapi apa saja sebenarnya yang akan di hubungkan oleh facebook ke Whatsapp? kita tunggu saja perkembangan selanjutnya.