TEKNOBGT
Rekomendasi Aplikasi Karaoke

Rekomendasi Aplikasi Karaoke, Tips dan Cara Menggunakannya

Ada beberapa rekomendasi aplikasi karaoke yang bisa digunakan di PC, laptop maupun smartphone. Seperti kita ketahui, saat ini teknologi sudah semakin canggih, segala hal bisa dilakukan dengan bantuan internet.

Salah satunya adalah berkaraoke. Kini bila ingin karaoke kamu tidak perlu repot-repot pergi ke tempat karaoke. Kamu cukup gunakan saja Apk untuk karaoke dan pasang di Smartphone atau PCmu.

Ada berbagai macam Apk untuk karaoke yang menyediakan berbagai macam fitur menarik. Kamu bisa memilih salah satu yang sesuai dengan perangkatmu, perhatikan juga masing-masing kelebihannya.

Ada Banyak Manfaat dari Karaoke

Karaoke by unsplash

Sebelum membahas lebih jauh tentang aplikasi karaoke, kamu perlu tahu apa manfaat dari berkaraoke atau bernyanyi itu sebenarnya. Berikut ini beberapa manfaat dari bernyanyi yang perlu kamu ketahui, di antaranya :

  1. Dapat menstimulasi otak dan membuatnya lebih cerdas

Selain dari fisik yang sehat, bernyanyi juga bisa menstimulasi otak. Dengan tampilan lirik dan keharusan memunculkan kreativitas untuk mengikuti alunan lagu, akan dapat merangsang otak untuk berpikir.

Selain itu, ketika menyanyikan lagu, otak dipaksa mengingat lantunan lagu yang dinyanyikan penyanyinya. Otak akan dipaksa keras mengingat ritme, cengkok lagu dan juga gaya khas penyanyinya.

  1. Bisa mengurangi bahkan menghilangkan stress

Seperti kita ketahui, bernyanyi di sela-sela waktu istirahat sehabis bekerja. Baik itu menggunakan atau tidak menggunakan aplikasi karaoke, dapat membantu mengurangi bahkan menghilangkan stress akibat pekerjaan yang menumpuk.

Dengan mengeluarkan suara lantang, menyesuaikan intonasi dari lagu, bisa membantu melepaskan energi negative dalam badan dan merangsang kebahagiaan. Itu alasannya mengapa bernyanyi bisa menghilangkan stress.

  1. Membantu meningkatkan imun atau sistem kekebalan tubuh

Sejalan dengan menghilangkan stress, sebuah penelitian di Amerika mengatakan. Dengan bernyanyi, dapat meningkatkan sistem protein dalam badan. Hal tersebut dipicu karena hormon kartisol mengalami penurunan.

Tips Memilih Aplikasi Karaoke

Sebelum menggunakan Apk karaoke, terlebih dahulu kamu perlu memperhatikan beberapa tips dalam memilih aplikasi. Berikut ini adalah beberapa tips dalam memilih Apk, antara lain sebagai berikut :

  1. Memiliki fitur duet

Terkadang, ada saatnya bernyanyi bersama dengan teman-teman lebih menyenangkan dibandingkan bernyanyi sendiri. Maka dari itu, perhatikan apa ada fitur duet dalam Apk tersebut.

Apabila ada, bagian yang harus dinyanyikan antara kamu dan temanmu. Akan memiliki warna lirik berbeda agar tidak tumpang tindih. Lalu jika lirik tersebut dinyanyikan bersama, warna lirik nantinya akan menyesuaikan.

  1. Menyediakan fitur lirik

Tidak hanya menyediakan fitur duet, pastikan juga bahwa aplikasi karaoke yang kamu pilih juga menyediakan fitur lirik. Sebab ketika bernyanyi, kurang afdol rasanya jika kita tidak hafal liriknya secara keseluruhan.

Layaknya bernyanyi di tempat karaokean, fitur lirik sangat membantumu menyanyikan lagu. Beberapa Apk kadang memberi warna lebih menyalah pada lirik, kamu jadi lebih nyaman mengikuti ketukan dari lirik lagu favoritmu.

  1. Cek apakah ada efek suara

Bagi sebagian besar orang, suara yang dihasilkan dari rekaman akan terdengar lebih memuaskan. Tetapi, apabila kamu merasa tidak puas dengan hasil rekamannya, periksalah apa Apk tersebut memiliki efek suara.

Di dalam fitur efek suara ini, kamu bisa mengatur perbandingan antara kerasnya music dengan suaramu, memberikan autotune dan sebagainya. Tentunya, suara asli dengan suara yang sudah diberi efek akan berbeda.

  1. Periksa apakah ada fitur video record

Tidak hanya untuk bernyanyi, saat ini Apk untuk berkaraoke juga menghadirkan fitur video record. Dengan fitur ini, kamu dapat merekam dirimu yang sedang bernyanyi. Jadi kamu bisa bernyanyi secara ekspresif.

Kamu juga bisa membayangkan dirimu seolah menjadi seorang idol yang sedang live streaming. Biasanya fitur ini juga disertai dengan kolom komentar, di mana orang-orang dapat memberikan respon.

Rekomendasi Aplikasi Karaoke Terbaik Android

Setelah mengetahui beberapa tips dalam memilih Apk, ada beberapa rekomendasi Apk untuk smartphone yang layak dipilih. Di bawah ini beberapa rekomendasi Apk terbaik, antara lain seperti :

Smule

Smule apk

Coba Aplikasi

Sebagian besar dari kita tentu sudah tidak asing lagi dengan Smule. Smule memang salah satu aplikasi karaoke yang cukup terkenal dan memiliki banyak pengguna. Ada berbagai fitur menarik di dalamnya.

Antara lain seperti fitur voice enhancer, yang akan membantu suaramu terdengar lebih merdu seperti hasil rekaman studio. Ada pula fitur duet mode, yang bisa kamu gunakan untuk duet bersama teman-teman.

StarMaker

StarMaker Aplikasi Karaoke

>>> UNDUH APLIKASI <<<

StarMaker menawarkan jutaan judul lagu yang dapat dipilih serta dinyanyikan bersama dengan lirik bergulir dan music latar. Selain itu kamu bisa mengedit rekaman dengan pilihan efek suara serta filter video.

StarMaker adalah aplikasi bernyanyi dan komunitas rekreasi populer dengan 50M+pengguna di seluruh dunia, menyanyikan lagu karaoke, dan mencari teman baru dalam multipemain melalui berbagai ruangan sekarang!

Lagu karaoke
Tidak masalah kamu menyukai pop atau hip hop, R&B atau folk, cukup pilih lagu favorit kamu dari jutaan lagu, bernyanyi bersama dengan musik backing berkualitas tinggi dan lirik rolling, edit rekaman kamu dengan pilihan efek suara dan filter video, dan Bagikan ke platform sosial seperti WhatsApp, Facebook, Instagram, Twitter, Snapchat dan banyak lagi.

Kamu juga bisa berduet dengan artis papan atas dan bernyanyi bersama dengan sekelompok teman, layaknya seorang superstar, dan ayo mulai konser musik mu sendiri!

Karaoke – Lagu Tak Terbatas

Karaoke - Lagu Tak Terbatas

>>> UNDUH APLIKASI <<<

Dilihat dari namanya, sudah dapat ditebak bahwa aplikasi karaoke ini memanglah gratis, jadi kamu tidak perlu repot membayar. Namun, Free Karaoke selalu update secara berkala, jadi pastikan ponselmu terkoneksi internet.

Tidak hanya menyediakan Apk gratis, Free Karaoke ini juga memiliki fitur yang masih dikembangkan yaitu microphone. Jadi, kamu bisa bernyanyi layaknya di tempat karaoke sungguhan.

WeSing

WeSing Party Karaoke Apk

>>> UNDUH APLIKASI <<<

Bisa dibilang, selain beberapa aplikasi di atas. WeSing juga merupakan salah satu Apk karaoke yang paling banyak digunakan saat ini. Kamu bisa berduet dengan artis favorit atau pengguna WeSing lainnya.

Ada berbagai macam fitur menarik yang tersedia di Apk ini. Tampilan yang sederhana memudahkan para pengguna untuk mengoperasikannya, jadi tidak heran apabila banyak yang menggunakannya.

SingPlay

>>> UNDUH APLIKASI <<<

Rekomendasi selanjutnya adalah SingPlay yang mampu menyediakan fitur layaknya tempat karaoke. Tidak perlu ribet download lagu, kamu bisa menyanyikan semua lagu yang terdapat di track list HPmu.

Rekomendasi Aplikasi Karaoke Terbaik untuk PC

VanBasco’s Karaoke Player

Jika tadi beberapa rekomendasi Apk untuk smartphone, ada juga beberapa rekomendasi Apk karaoke untuk Pc atau laptop. Di bawah ini beberapa rekomendasi Apk terbaik untuk PC, antara lain :

  1. VanBasco’s Karaoke Player

Rekomendasi pertama ada VanBasco’s Karaoke Player yang menawarkan kustomisasi tampilan cukup lengkap. Antara lain seperti mengubah warna dan gambar background serta font. Tampilan antar muka cukup sederhana.

Sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikannya. Ada berbagai macam fitur menarik di VanBasco’s Karaoke Player, antara lain mute, adjust tempo serta pilihan untuk memainkan salah satu instrument.

  1. KaraFun

Rekomendasi aplikasi karaoke terbaik untuk PC berikutnya adalah KaraFun yang mempunyai tampilan seperti iTune sehingga mudah digunakan. Yang perlu dilakukan hanya masukkan lagu, hubungkan microphone, klik play untuk mulai bernyanyi.

Di dalamnya terdapat library khusus berisi lebih dari 17 ribu lagu, namun kamu perlu membayar untuk mengaksesnya. Terdapat juga berbagai macam fitur unik seperti mic effect, live recording dan sebagainya.

  1. KaraokeKanta

KaraokeKanta bisa dibilang kaya akan fitur, antara lain seperti pemutaran format MID dan KAR. Sinkronisasi rekaman lagu dan suara, swap voice, membuat band virtual. Serta merubah kecepatan lagu dan tone.

  1. One Karaoke

Rekomendasi aplikasi karaoke terbaik untuk PC selanjutnya adalah One Karaoke. One Karaoke bisa dibilang sangat ideal digunakan untuk karaoke di rumah, restoran, hotel bahkan tempat khusus berkaraoke.

One Karaoke mempunyai tampilan sederhana, sehingga sangat mudah digunakan meskipun oleh orang awam. Mampu menjalankan file dengan berbagai format berbeda. Apk ini memang dirancang khusus untuk orang-orang yang gemar berkaraoke.

  1. Aria Karaoke Pro

Sama seperti sebelumnya, Aria Karaoke Pro ini mempunyai tampilan sederhana, jadi mudah digunakan bahkan oleh orang awam sekalipun. Terdapat berbagai macam fitur menarik yang mempermudah navigasinya.

Antara lain fitur untuk mengatur pitch serta volume saat lagu berjalan. Ada juga fitur karaoke locker untuk membeli berbagai track lagu. Apabila tidak ingin membeli, kamu bisa menambahkan lagu sendiri.

Kelebihan Beberapa Aplikasi Karaoke

Setelah tadi kamu sudah mengetahui beberapa rekomendasi Apk terbaik, ada kelebihan dari beberapa aplikasi tersebut. Di bawah ini kelebihan dari beberapa Apk tersebut, antara lain :

  1. Smule

Seperti telah dibahas sebelumnya, Smule merupakan salah satu aplikasi karaoke terbaik yang memiliki banyak pengguna. Ada beberapa kelebihan Smule yang tidak bisa kamu dapatkan pada Apk lain.

Di antaranya seperti mempunyai fitur yang beragam mulai dari fitur voice enhancer, listen, duet mode dan sebagainya. Selain itu juga mudah dimudahkan, dan bisa juga untuk menambah jaringan pertemanan.

  1. StarMaker

Bila dibandingkan dengan para pesaingnya, StarMaker ini memiliki berbagai macam kelebihan yang tidak bisa kamu temukan pada Apk lain. Antara lain seperti mempunyai kategori yang lebih unggul dan lengkap.

Bahkan koleksi lagu India di StarMaker ini sangat lengkap dibanding platform lain. Selain itu StarMaker mempunyai tampilan profil yang lebih baik dan feed yang lebih rapi serta lebih detail.

  1. SingPlay

Sama seperti halnya beberapa Apk lain sejenisnya, SingPlay juga mempunyai beberapa kelebihan khusus. Di antaranya seperti pengguna dapat menyesuaikan nada, ritme dan tempo lagu sesuai keinginan.

Kamu juga bisa mengunduh lagu karaoke yang disediakan sehingga bisa bernyanyi tanpa koneksi internet. SingPlay juga mempunyai kualitas suara sangat bagus sehingga cocok untuk direkam.

  1. WeSing

WeSing memiliki beberapa kelebihan yang tidak bisa ditemukan pada aplikasi karaoke lainnya. Di antaranya seperti pencarian yang komplit, tersedia kategori global untuk pilihan lagu internasional.

Kategori new untuk lagu-lagu terbaru serta kategori local untuk lagu-lagu lokal. Selain itu WeSing juga memiliki berbagai fitur lengkap, kamu tetap masih bisa menggunakan aplikasi walau tidak ada jaringan.

Cara Menggunakan Beberapa Aplikasi Karaoke

Bagi kamu yang masih awam dengan beberapa Apk di atas, kamu tidak perlu khawatir. Berikut ini ada beberapa cara mudah dalam menggunakan Apk tersebut, antara lain seperti :

  1. Smule

Pertama, tentu saja kamu perlu mengunduh Smule pada Apps Store. Setelah terpasang, buka aplikasi dan untuk melakukan registrasi, kamu bisa masuk menggunakan akun Gmail, Facebook atau nomor telepon.

Apabila kamu ingin bernyanyi solo, kamu bisa mencari lagu yang ingin dinyanyikan di kolom pencarian. Atau bisa pilih lagu yang tersedia di halaman Songbook, lalu tekan tombol Sing berwarna biru.

Setelah itu tinggal pilih kategori Solo berwarna biru muda. Tunggu beberapa saat hingga lagu dimulai, sedangkan apabila memilih duet atau group. Pada pilihan kategori tinggal pilih saja duet atau group.

Jika sudah memilih duet, Smule akan memberikanmu pilihan untuk menyanyikan part 1 atau 2. Jika memilih group, layar akan menampilkan sejumlah pengguna Smule yang bersedia diajak bernyanyi, lalu tekan join.

  1. StarMaker

Langkah pertama sama seperti sebelumnya, apabila kamu mau menggunakan aplikasi karaoke StarMaker ini, tentu kamu perlu menginstallnya. Setelah berhasil terinstall, buka dan log in menggunakan akun Facebook.

Setelah berhasil masuk, buat nama pengguna, nanti akan muncul menu utama StarMaker. Sebelum bernyanyi, cari judul lagu di kolom pencarian. Kemudian tekan nyanyi dan pilih solo, apabila ingin bernyanyi solo.

  1. WeSing

Pertama install dulu aplikasinya, apabila sudah terinstall, buka dan log in menggunakan akun media sosial atau email. Setelah berhasil log in, cari lagu yang akan dinyanyikan lewat kolom pencarian.

Sebelum merekam video untuk bernyanyi, atur dulu posisi kamera. Kamu juga bisa gunakan filter wajah dan pilihlah mode bernyanyi, ada solo dan duet. Apabila ingin bernyanyi sendiri, pilih mode solo.

Jadi kini apabila kamu ingin karaoke namun tidak punya waktu untuk pergi ke tempat karaoke. Kamu bisa menggunakan aplikasi karaoke untuk bisa bernyanyi di manapun, hanya butuh koneksi internet saja.