TEKNOBGT
Apa perbedaan antara qurban dan aqiqah?
Apa perbedaan antara qurban dan aqiqah?

Apa perbedaan antara qurban dan aqiqah?

Jawaban Terverifikasi Ahli dari atas pertanyaan Apa perbedaan antara qurban dan aqiqah? tugas soal  Kelas : 3 SMP Mapel          : Pendidikan Agama Islam Bab : Nasikah (Aqiqah) & Qurban.

Pertanyaan:

Apa perbedaan antara qurban dan aqiqah?

Jawaban:

QURBAN dan AQIQAH adalah dua jenis ibadah yang berkaitan dengan penyembelihan hewan ternak. Meski memiliki kesamaan namun jelas bahwa Qurban dan Aqiqah adalah dua ibadah yang berbeda, baik itu tujuan, waktu pelaksanaan dan lain sebagainya.

Penjelasan

Berikut adalah rincian perbedaan antara Aqiqah (Nasikah) dengan Qurban:

  1. Aqiqah adalah ibadah yang dilaksanakan untuk anak yang baru lahir sebagai penebus sekaligus sebagai wujud rasa syukur. Sementara Qurban adalah ibadah yang dilaksanakan dalam rangka mendekatkan diri pada Allah dengan meneladani pengorbanan nabi Ibrahim as.
  2. Aqiqah dilaksanakan dengan menyembelih hewan kambing atau domba. Sementara Qurban dilaksanakan dengan menyembelih hewan ternak seperti unta, sapi, kerbau, kambing atau domba.
  3. Aqiqah dilaksanakan paling afdal 7 hari setelah kelahiran si bayi atau pada waktu lainnya sebelum si anak baligh. Qurban dilaksanakan setelah shalat Idul Adha dan 3 hari setelahnya yakni 11,12, 13 Dzulhijjah.
  4. Daging aqiqah disunnahkan untuk dimasak terlebih dahulu sebelum dibagikan sementara daging qurban dibagikan dalam keadaan mentah.
  5. Aqiqah dilaksanakan hanya satu kali saja seumur hidup si anak. Sementara Qurban dilaksanakan setiap tahun apabila memang mukmin tersebut mampu.

Table Perbedaan qurban dan aqiqah

PERBEDAANQURBANAQIQAH
TujuanMemperingati pengorbanan nabi Ibrahim ASPenebusan atas lahirnya bayi
Pemberian DagingDiberikan kepada fakir miskinDiberikan kepada siapa saja
Wujud yang diberikanDalam Keadaan MentahDalam keadaan masak
Waktu PelaksanaanPada Bulan DzulhijahHari ke 7 dari kelahiran bayi
Jenis Hewan yang di sembelihKambing, Sapi, Kerbau, Unta, dan lain sebagainyaHanya Kambing
Jumlah PelaksanaanBisa setiap tahunHanya 1 Kali seumur hidup
Jumlah Hewan1 Ekor atau Lebih1 Ekor untuk Bayi Perempuan
2 Ekor untuk Bayi Laki Laki
Upah PenyembelihDilarang mengambil upah menyembelihDiperbolehkan mengambil upah menyembelih