Halo teman semuanya, pembahasan kali akan mengulas tentang soal dan kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 Halaman 6 Pembelajaran 1 dari Buku Tematik Terpadu untuk Kelas 5 SD / MI Kurikulum 2013 edisi revisi 2017.
Perlu di ketahui juga bahwa yang dibahas kali ini adalah Subtema 1 tentang Organ Gerak Hewan. Kamu juga bisa melihat penjelasan dari semua soal-soal di Buku Tema 1 kelas 5 ini dari Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD/MI yang dirangkum secara lengkap.
Pada Buku Tematik 1 halaman 5 ini para siswa diajak untuk belajar berdiskusi bersama teman untuk mengembangkan sebuah ide pokok suatu bacaan.
Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 Halaman 6
Jika kamu sudah berhasil menentukan ide pokok dari masing-masing paragraph bacaan “Organ Gerak Manusia dan Hewan” di Tema 1 Halaman 5 tadi. Sekarang, coba diskusikan dengan temanmu tentang Ide Pokok suatu bacaan.
Soal 1 : Diskusikan tentang hal-hal berikut:
- Pengertian ide pokok bacaan
- Fungsi ide pokok bacaan
- Cara menentukan ide pokok bacaan
Jawaban :
1. Pengertian ide pokok bacaan
Hasil diskusi: ide pokok adalah ide atau gagasan yang menjadi dasar dalam mengembangan sebuah paragraf.
Ide pokok ini bisa terdapat dalam kalimat utama dan dalam satu paragraph hanya terdapat satu ide pokok saja.
Nama lain ide pokok yaitu gagasan utama dan gagasan pokok.
Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI Tema 7 Perkembangan Teknologi Subtema 3 Halaman 152, 153, 155, 158
2. Fungsi ide pokok bacaan
Hasil diskusi: 1.Sebagai gagasan utama untuk mengembangkan sebuah paragraf, 2.Dapat memudahkan pembaca memahami isi bacaan, 3.Dapat mempercepat dalam membaca bacaan.
3. Cara menentukan ide pokok bacaan
Hasil diskusi: Bacalah semua paragraf dengan cermat dan teliti. Kemudian cari inti dari paragraf pada bacaan.
Inti paragraf dapat ditemukan di awal, akhir, maupun di seluruh paragraf. Inti dari paragraf itulah yang disebut sebagai ide pokok bacaan.
Soal 2: Tuliskan kesimpulan yang dapat kalian ambil dari diskusi ini.
Ide pokok adalah ide atau gagasan yang menjadi dasar dalam mengembangan sebuah paragraf. Nama lain ide pokok yaitu gagasan utama dan gagasan pokok.
Ide pokok ini bisa terdapat dalam kalimat utama dan dalam satu paragraph hanya terdapat satu ide pokok saja. Fungsi ide pokok yaitu dapat memudahkan dan mempercepat pembaca memahami isi bacaan.
Cara untuk menentukan ide pokok bacaan yaitu baca dan cari inti paragrafnya. Inti dari paragraf itulah yang disebut sebagai ide pokok bacaan.
Disclaimer : Ini merupakan pembahasan Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 Halaman 6 Subtema 1 yang sifatnya hanya sebagai referensi orangtua untuk membantu anak-anaknya dalam belajar.
Jawaban dari soal-soalnya ini mungkin tidak mutlak kebenarannya, jadi para orang tua dan siswa bisa mengembangkannya menjadi jawaban yang lebih baik dan benar. dengan mencari jawabannya dari buku sekolah sesuai kurikulum yang diterbitkan oleh pemerintah Indonesia.