Ada aplikasi resep masakan terbaik yang sepertinya sangat cocok sekali untuk para ibu-ibu dan kaum wanita yang punya ketertarikan didunia masak tetapi masih kurang memahami resep hingga cara masaknya.
Masak-memasak itu memang sebuah kegiatan yang sangat menyenangkan, bahkan ada yang bisa menjadikannya seoarang Chef handal dan ada juga yang menjadikannya sebuah ide konten di youtube yang membuatnya jadi youtuber terkenal. Jika kamu memiliki ketertarikan didunia masak tapi masih bingung-bingung dengan resepnya, bisa langsung instal aplikasi resep masakan terbaik berikut ini yang akan teknobgt bahas.
6 Aplikasi Resep Masakan Terbaik
Di era yang canggih seperti sekarang, sepertinya ini adalah solusi terbaik untuk memiliki koleksi ratusan bahkan ribuan resep masakan. Tanpa harus mengeluarkan uang untuk beli buku resep masak, karena aplikasi resep masakan terbaik ini bisa didownload secara gratis dari smartphonemu. Berikut ini aplikasi yang teknobgt rekomendasikan untuk diinstal :
Cookpad
Aplikasi resep masakan yang bisa kamu instal adalah “Cookpad”, Ya. di aplikasi ini kamu bisa menemukan ide resep masakan sehari-hari yang tentunya menggunakan bahan-bahan yang mudah dicari kepasar.
Aplikasi Cookpad ini cocok sekali untuk para ibu-ibu yang membutuhkan ide olahan makanan yang berbeda untuk dirumah, cukup ketikkan dikolom pencarian maka kamu akan mendapatkan banyak ide masakan.
Yummy App
Selanjutnya ada aplikasi Yummy by IDN Media yang menghadirkan berbagaimacam ide masakan. Ada juga fitur “Masak Aja” yang bikin kamu tidak bingung mau masak apa hari ini.
Selain itu, Aplikasi Yummy App ini adalah sebuah komunitas masak terbesar di Indonesia (sama seperti Cookpad). Kamu bisa saling berbagi ide masakan disini dan juga bisa mendapatkan ide resep terbaik, mulai dari resep masakan nusantara, tradisional, Internasional hingga masakan-masakan yang sedang viral.
Resep Masakan Sehari Hari Offline
Nah, berbeda dengan 2 aplikasi sebelumnya, aplikasi Resep masakan sehari-hari Offline version ini hadir dengan kumpulan resep masakan Indonesia yang lengkap juga.
Diklaim sebagai aplikasi resep masakan nusatara terlengkap karena dari semua daerah ada, bahkan resep makanan bayi hingg resep sehat ala Rasullullah juga ada. Yang paling menarik ada aplikasi ini hadir dalam versi offlie, yang artinya kamu tidak butuh kuota internet ketika mencari ide resep didalamnya.
1000 Resep Masak Offline By Mumttaza Studio
Aplikasi 1000 Resep Masakan Sehari-hari Lengkap Offline ini hadir dengan tampilan yang sangat simpel, tapi untuk koleksi resepnya dia sudah punya ribuan didalamnya.
Berbagaimacam resep khas Indonesia bisa kamu dapatkan dari dari aplikasi ini dismartphonemu dan yang paling penting adalah aplikasi ini Full Offline dan Gratis.
Resepedia
Nah, Aplikasi Resepedia ini kamu akan menemukan kumpulan resep masakan sederhana yang tentunya kamu bisa mempraktekkannya dirumah dengan mudah.
Kamu bisa dengan mudah akses aplikasinya secara gratis dengan login menggunakan akun sosial mediamu.
Tasty
Nah, untuk yang mencari ide masak kebarat-baratan kamu wajib instal aplikasi Tasty dari Buzzfeed ini. Tentunya kamu sering melihat video-video pendek tentang cara-cara membuat masakan lezat yang dibagikan oleh Tasty di sosialmedia.
Download Disini jika ingin menggunakan aplikasi Tasty, kamu akan mendapatkan video dan juga detail resepnya. Tapi kamu harus bisa bahasa Inggris dulu ya. Happy Cooking!