Ketika kita sedang melakukan pengisian daya baterai HP dan prosesnya sangat lama, itu sangatlah membosankan untuk menunggu hingga penuh. Apa kira-kira penyebabnya? Nah berikut ini ada tips dan cara agar baterai HP Android cepat penuh saat di charge.
Baterai adalah komponen yang sangat penting didalah sebuah perangkat Handphone. Jika daya baterainya habis, secanggih apapuh Smartphonenya pasti tidak bisa digunakan juga. Oleh karena itu bisa kita lihat bahwa HP terbaru saat ini sudah mulai menghadirkan baterai dengan kapasitas besar dan juga dilengkapi dengan fitur pengisian daya cepat / fast charging.
Lalu bagaimana dengan HP keluaran lama yang belum dilengkapi dengan fitur Fast Charging? tenang saja, teknobgt akan membagikan cara agar baterai HP Android cepat penuh saat di charge. Jadi Hp lama juga bisa mengisi daya baterai dengan cepat, apalagi yang sudah didukung dengan fitur Fast Charging, pengisian daya baterainya jadi lebih cepat.
6 Cara Pengisian Baterai HP Agar Cepat Penuh
HP / Smartphone Posisi OFF
Melakukan pengisian daya baterai dengan posisi HP OFF/Mati adalah cara paling cepat dan sangat efektif untuk mendukung proses pengisian dayanya. Alasannya adalah karena sistem dan aplikasi didalam perangkat tidak berjalan sehingga baterainya terfokus pada proses pengisian saja.
Adapter dan Kabel USB Original
Hal ini juga harus didukung dengan adapter dan kabel USB original bukan yang palsu. Alasannya tentu dengan menggunakan charger bawaan dari prabrik ini sudah teruji dan sesuai dengan standarnya. Jika menggunakan charger, adapter dan juga kabel USB palsu, ditakutkan tegangan listrik yang masuk ke baterai tidak stabil sehingga bisa merusak baterai HP.
Jangan Charge di Komputer / Laptop
Harus anda ketahui bahwa ketika mengisi daya baterai HP Android dengan menggunakan port USB di Komputer ataupun Laptop akan memakan waktu yang sangat lama. Itu karena daya yang masuk tidak sesuai dengan standar pengisian baterai. jadi sebaiknya anda melakukan pengisian daya banterai dengan menggunakan adapter atau charger yang dicolokan ke listrik.
Mengaktifkan Mode Airplane
Sudah tau kan mode Airplane yang ada di HP? ya mode ini biasanya diaktifkan ketika kita sedang menaiki pesawat yang fungsinya untuk menonaktifkan sinyal operator selular dari sim card yang digunakan dan juga memutus jaringan internetnya. Dengan cara ini Hp tetap dalam kondisi menyala tetapi sistem dan aplikasinya tidak bisa aktif.
Tidak Menggunakan HP Saat Di-Charge
Hal yang sering dilakukan oleh banyak orang adalah tetap menggunakan HP-nya untuk bermain sosial media, ataupun melakukan panggilan suara ketika sedang melakukan pengisian daya baterai. Ini sangat mengganggu pengisian daya baterainya sehingga prosesnya menjadi lebih lama karena tidak bertambah.
Bahkan ketika penggunaannya berlebihan ketika sedang di-charge, Suhu HP biasanya akan menjadi lebih panas dan ini bisa berakibat sangat fatal.
Menggunakan Adapter Fast Charging
Kemudian cara agar baterai HP Android cepat penuh saat di charge berikutnya adalah dengan menggunakan Adapter Fast Charging.
Tentunya dengan teknologi ini bisa membantu anda untuk mempercepat pengisian daya baterainya. Tapi anda juga harus tahu bahwa penggunaan Adapter Fast Charging ini harus didukung juga dengan kabel USB-nya dan HP yang akan dicharge benar-benar memiliki fitur tersebut