Kurikulum 2013 (K13) saat ini menjadi acuan atau standard sistem pembelajaran untuk semua tinggkatan, baik itu SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA menggantikan yang sebelumnya yaitu kurikulum 2006. Nah untuk para guru SMP yang membutuhkan sistem penilainannya, berikut ini adalah link download aplikasi raport K13 SMP terbaru.
Aplikasi raport K13 SMP terbaru 2020 ini sangat mudah digunakan oleh para guru untuk memberikan penilaian kepada siswanya di semester 1 ataupun 2 tingkat SMP kelas 7, 8 ataupun 9. Dengan menggunakan aplikasi raport ini anda (para Guru) bisa dengan cepat memberikan penilaian tanpa harus membuat formatnya terlebih dahulu.
Ini bukanlah sebuat software / program, tetapi berbasis pada Microsoft Excel yang mana dokumennya ini sudah tersetting secara otomatis, para Guru hanya menginputkan saja nilai-nilai para siswanya. Atau bisa juga merubah format penilaiannya sesuai dengan standar sekolah di tempat anda mengajar.
Download Aplikasi Raport K13 2020
Aplikasi raport K13 SMP terbaru untuk Semester 1 dan 2 yang ada di teknobgt.com ini adalah salah satu versinya saja. Itu karena memang jika anda searching di internet/google, akan banyak sekali yang membagikan link download Aplikasi raport K13 SMP berbagai versi.
Tips dari kami adalah anda bisa mendownload salah satu saja, misalkan dari link yang kami bagikan, atau mendownload beberapa versi seperti Aplikasi raport K13 SMP versi kemendikbud, 2020, 2017 dan beberapa versi lainnya. Fungsi dari mendownload beberapa versi adalah melihat mana yang menurut anda paling cocok dengan sekolah tempat anda mengajar.
Tapi sebenarnya, semua sistem yang digunakan berbagai versi itu adalah sama saja. Mungkin yang membedakan adalah cara memahaminya saja, Cukup pelajari 1 sampai 2 kali saja pasti anda akan paham dan bisa langsung merubahnya jika memang itu harus dirubah.
Ada beberapa keunggulan dari aplikasi raport K13 SMP versi Excel yang kami bagikan ini, diantaranya adalah :
- Pengisian Nilainya tidak rumit
- Deskripsi nilai otomatis, yang mana rumusan deskripsinya ini sudah sesuai dengan buku petunjuk yang diterbitkan Direktorat jendral Pendidikan Dasar dan Menengah bekerjasama dengan Badan Penelitian dan Pengembangan ( Pusat Penilaian Pendidikan dan Pusat Kurikulum dan Perbukuan ). Semakin banyak nilai yang diinputkan, maka semakin variatif deskripsi yang ditampilkan.
- Penentuan interval Nilai Otomatis, Baik yang mengacu KKM Tunggal Maupun KKM Banyak ( Multi KKM ).
- Penentuan Nilai Ekstrakurikuler, Prestasi dan catatan Wali Kelas yang lebih mudah namun tetap Veriatif.
- Tampilan Raport Semester 1 dan 2 (ganjil dan genap) di dalam 1 halaman
- Pemuatan DKN dengan mencantumkan Ranking nilai, Pembedaan Font untuk mempermudah pengamatan bagi nilai kuang dari KKM.
- Penerbitan Buku 1 yang sangat berguna bagi Wali Kelas untuk mengetahui dengan mudah identitas siswa.
Berikut ini link download aplikasi raportnya :
- Aplikasi Raport K13 SMP Terbaru Semester 1 dan 2 : Klik Disini
- Petunjuk Pengunaan : Klik Disini
- Panduan Penilaian : Klik Disini
Perlu diketahui bahwa aplikasi raport K13 SMP ini kami rangkum dari laman guruyes.com, yang mana mereka juga mengambil dari blog terpercaya, website kemendikbud dan persatuan operator Indonesia. Alasan kami merangkumnya lagi adalah sebagai backup jika link di blog lain mengalami eror dan juga kami ingin mempermudah proses downloadnya yang langsung dari google drive tanpa banyak iklan yang muncul.
Saran dari kami adalah. Setelah mendownload, Anda (Para Guru) wajib Membaca secara detail file Petunjuk penggunaan Aplikasi Raport K13nya dan juga Panduan penilaian. Jadi anda harus mendownload ketiga file diatas agar benar-benar memahami cara penggunaannya nanti.